Rabu, 19 Mei 2010

Pasang Iklan dan Faktor Eksternal Keberhasilan Iklan


Faktor eksternal dari sebuah iklan adalah hal-hal yang berpengaruh terhadap keberhasilan sebuah iklan, yang kondisinya tidak bisa kita buat namun bisa kita siasati.

Yang termasuk dalam faktor eksternal antara lain;

1. Waktu

Waktu iklan tidak bisa begitu saja kita buat. Misalnya kita adalah produsen kue yang omset penjualannya sangat dipengaruhi oleh hari raya lebaran. Tentunya kita tidak bisa membuat setiap hari lebaran agar kue kita selalu laris. Dan tentunya beriklan secara terus menerus sepanjang hari juga bukan ide yang bijaksana, karena pasti akan menguras perbendaharaan kita. Namun itu semua dapat disiasati, yakni pasang iklan secara penuh hanya pada waktu sekitar lebaran sambil menaikkan kapasitas produksi. Dan di lain waktu ketika tidak musim lebaran lagi, kita kurangi iklan dan menurunkan kapasitas produksi. Karena bagiamanapun, kebutuhan orang diwaktu tertentu pasti berbeda. Sehingga memaksakan diri beriklan di waktu yang tidak tepat, tentunya membuat iklan menjadi kurang berhasil.

2. Tempat

Salah satu bagian jalan yang paling sering dipadati oleh orang adalah persimpangan jalan atau lampu merah. Di sekitar perempatan jalan yang ramai, kita biasa mendapati berbagai reklame terpampang berdesak-desakan. Mengapa bisa begitu? Karena perusahaan periklanan tahu bahwa perempatan jalan adalah tempat yang sangat strategis untuk menampilkan iklan.

Tapi tentunya, kita tidak bisa membuat semua jalan menjadi perempatan lampu merah. Maka dari itulah faktor tempat disebut sebagai faktor eksternal.

3. Tingkat Persaingan

Kita tidak bisa menentukan jumlah saingan atau dari iklan kita. Namun, kita tetap bisa menyiasati bagaimana kita akan bersaing agar menang dalam persaingan pasang iklan ini.

4. Tingkat kejenuhan pasar

Sebagai akibat dari persaingan beriklan atau pasang iklan, suatu ketika kondisi pasar bisa jenuh. Kita tidak bisa memaksa pasar untuk tertarik dengan iklan tertentu. Namun dengan kreatifitas tertentu, kita bisa mengemas iklan kita menjadi berbeda unik dan dapat diterima oleh pasar. Terkadang, esensi dari iklan boleh jadi sama, namun dengan pengemasan iklan yang kreatif, penerimaan pasar atau target iklan bisa menjadi berbeda.

Temukan semuanya tentang Bisnis & Pasang Iklan: Iklan & Jasa - Iklan Baris & Iklan Gratis - Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar